Bandung, ZI_Info - Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) Republik Indonesia melalui Inspektorat Jenderal menggelar kegiatan Panel Hasil Evaluasi Pembangunan Zona Integritas Menuju WBK/WBBM dan Pengukuhan Forum Penyuluh Anti Korupsi (PAKSI) di lingkungan Kemenkumham.
Kegiatan ini berlangsung di Ballroom Hotel Aryaduta, Bandung, pada Senin, (20/05/2024). Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kemenkumham di Indonesia, termasuk Kakanwil Kemenkumham Kalimantan Selatan, Taufiqurrakhman. Acara diawali dengan Laporan Ketua Penyelenggara oleh Inspektur Wilayah VI, dilanjutkan Sambutan Staf Ahli Menteri Hukum dan HAM Bidang Penguatan Reformasi Birokrasi.
Pada kesempatan ini, diberikan Penghargaan atas Komitmen Pembangunan ZI kepada Kakanwil yang berprestasi dalam membangun Zona Integritas di wilayahnya. Selain itu, dilakukan pula Pengukuhan Forum Penyuluh Anti Korupsi (PAKSI) yang bertujuan untuk meningkatkan peran dan partisipasi masyarakat dalam upaya pemberantasan korupsi.
Dalam Sambutannya, Inspektur Jenderal Kemenkumham, Reynhard SP Silitonga menyampaikan arahan kepada seluruh Kakanwil untuk terus meningkatkan komitmen dalam pembangunan Zona Integritas dan pemberantasan korupsi di lingkungan Kemenkumham.
Kegiatan ini berjalan dengan tertib dan lancar. Para Kakanwil mengikuti seluruh rangkaian acara dengan penuh antusiasme. Diharapkan dengan kegiatan ini, pembangunan Zona Integritas dan pemberantasan korupsi di lingkungan Kemenkumham dapat terus ditingkatkan. (Kontributor: Harry, ed: Eko/Arie)