Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kadivpas Kemenkumham Kalsel Hadiri Penutupan Program Rehabilitasi Narkoba di Lapas Banjarbaru, 96 WBP Siap Jalani Hidup Yang Lebih Sehat dan Produktif

A 1

Banjarbaru, Humas_Info – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kalimantan Selatan (Kanwil Kemenkumham Kalsel) melalui Kepala Divisi Pemasyarakatan (Kadivpas), Said Mahdar menghadiri dan menutup secara resmi kegiatan rehabilitasi narkoba bagi warga binaan di  Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Banjarbaru, Selasa (10/9/24). Bertempat di Aula Lapas Banjarbaru, acara penutupan ini menjadi puncak dari program rehabilitasi sosial yang telah berlangsung selama tahun anggaran 2024. Sebanyak 96 Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) berhasil menyelesaikan program ini dengan baik.

Kegiatan penutupan dimulai dengan laporan dari Program Manager Rehabilitasi Narkoba Lapas Banjarbaru yang menjelaskan rangkaian layanan rehabilitasi sosial bagi WBP. Program ini bertujuan untuk membantu warga binaan memulihkan diri dari kecanduan narkoba dan mempersiapkan mereka kembali ke masyarakat dengan mental yang lebih sehat dan produktif. Proses rehabilitasi mencakup berbagai terapi sosial dan konseling yang telah dijalani selama program bekerja sama dengan Badan Narkotika Nasional Kota Banjarbaru dan Roemah Pelita Bangsa yang menjadi Konselor Adiksi.

Penutupan resmi dilakukan oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kemenkumham Kalimantan Selatan, Said Mahdar. Dalam sambutannya, Said Mahdar mengapresiasi komitmen warga binaan dan tim rehabilitasi yang bekerja keras dalam mengimplementasikan program ini.

“Kami sangat mengapresiasi komitmen warga binaan dan tim rehabilitasi yang bekerja keras dalam mengimplementasikan program ini, semoga seluruh peserta rehabilitasi dapat memulihkan diri dari kecanduan narkoba dan mempersiapkan diri untuk kembali ke masyarakat dengan mental yang lebih sehat dan produktif,” ucap Said Mahdar.

Salah satu momen penting dalam acara ini adalah penyerahan sertifikat secara simbolis kepada perwakilan residen rehabilitasi narkoba. Sertifikat ini menandai kelulusan mereka dari program dan sebagai simbol keberhasilan dalam menyelesaikan rehabilitasi. Selain itu, tanda pengenal yang sebelumnya digunakan selama program dilepas secara resmi sebagai tanda berakhirnya masa rehabilitasi.

Dalam acara tersebut, Kepala Lapas Kelas IIB Banjarbaru, I Wayan Nurasta Wibawa juga memberikan sambutan dan ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah berkontribusi dalam suksesnya program ini.

Acara diakhiri dengan penampilan puisi dari salah satu residen yang telah mengikuti program rehabilitasi. Kegiatan berjalan dengan aman dan lancar, ditutup dengan semangat positif dari seluruh peserta yang bertekad untuk melanjutkan hidup bebas dari narkoba dan kembali berkontribusi secara positif bagi masyarakat. (Humas Kanwil Kemenkumham Kalsel, Kontributor: Humas LP BJB, Teks: Joel, Ed: Eko)

A 2A 3A 4A 5A 6A 7A 8A 9A 10A 11A 12A 13A 14A 15A 16A 17

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI KALIMANTAN SELATAN
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Brig. Jend. H. Hasan Basri No.30 Banjarmasin, Kalimantan Selatan
PikPng.com phone icon png 604605   05113302790
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilkalsel@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan 
    humas.kemenkumhamkalsel@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham Kalsel   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI KALIMANTAN SELATAN


  twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Brig. Jend. H. Hasan Basri No.30 Banjarmasin, Kalimantan Selatan
PikPng.com phone icon png 604605   085176918808
PikPng.com email png 581646   kanwilkalsel@kemenkumham.go.id
     

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI