Banjarmasin, Humas_Info - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Selatan menggelar Apel Pagi, Senin (23/09) bertempat di Halaman Kanwil Kemenkumham Kalsel. Bertindak sebagai Pembina Apel Pagi, Kepala Divisi Administrasi, Candrafriandi Achmad dan Pemimpin Apel Pagi, Kepala Subbagian Kepegawaian, TU dan RT, Slamet Riady. Apel Pagi dihadiri oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan, Said Mahdar, Kepala Divisi Keimigrasian, Junita Sitorus; Pejabat Administrator; Pejabat Pengawas; JFT/JFU; PPNPN; serta siswa dan siswi magang.
Dalam amanatnya, Candrafriandi Achmad memberikan beberapa poin penting kepada seluruh peserta apel. Kepala Divisi Administrasi mengingatkan agar kedisiplinan setiap pegawai dalam mengikuti Apel Pagi.
"Apel adalah bentuk kedisiplinan kita dalam menjalankan tugas sebagai ASN, sebagai media penyampaian informasi dari pimpinan kepada jajarannya. Terima kasih dan apresiasi kepada Jajaran Kemenkumham Kalsel yang selalu mengawali hari dengan Apel Pagi. Ini adalah bukti bahwa kita semua berkomitmen untuk terus menjaga etos kerja yang baik" tegasnya.
Candrafriandi juga memberikan ucapan selamat kepada seluruh jajaran yang telah berpartisipasi dalam Kalsel Expo 2024, di mana Kanwil Kemenkumham Kalsel berhasil meraih penghargaan Juara I untuk Stand Terbaik Kategori Instansi Vertikal.
"Prestasi ini adalah hasil kerja keras kita bersama, dan semoga ini menjadi motivasi untuk terus meningkatkan kinerja kita," ujarnya.
Selanjutnya, Kadiv Administrasi mengimbau kepada seluruh pegawai untuk senantiasa peduli terhadap kegiatan di Kantor Wilayah.
“Partisipasi aktif seluruh pegawai dalam setiap kegiatan prioritas Kantor Wilayah merupakan wujud nyata komitmen kita untuk selalu memberikan kontribusi positif serta meningkatkan citra baik organisasi,” jelas Candra.
Terkait penyerapan anggaran, Candrafriandi juga menekankan pentingnya mematuhi asas efisiensi dan efektivitas serta kelayakan dan kepatutan dalam penggunaan anggaran, serta memperhatikan pertanggungjawaban keuangan dengan baik, benar dan akuntabel. (Humas Kanwil Kalsel, Iwan, Ed : Eko)