Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kanwil Kalsel Gelar Rakor MPN dalam Rangka Meningkatkan Kualitas Pelayanan Notaris Melalui Penguatan Peran & Fungsi MPN dan MKN

195

Banjarbaru, Humas_Info – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kalimantan Selatan menggelar Kegiatan Rapat Koordinasi Majelis Pengawas Notaris (MPN) dan Majelis Kehormatan Notaris (MKN) di Provinsi Kalimantan Selatan yang secara resmi dibuka oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kalimantan Selatan, Taufiqurrakhman. Dalam kegiatan yang dilaksanakan di Novotel Banjarmasin Airport, Banjarbaru, pada hari Rabu, (12/06) turut berhadir dalam pembukaan Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Ramlan Harun, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Said Mahdar serta Kepala UPT se-Banjar Raya.

Acara ini juga dihadiri oleh Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kota Banjarmasin, Staf Ahli Bidang Politik dan Hukum Kota Banjarbaru, Asisten Bidang Administrasi Umum Kabupaten Tanah Laut, Inspektur Sekretariat Daerah Kabupaten Tapin, Ketua Pengurus Wilayah Notaris Indonesia, serta Ketua Pengurus Notaris Daerah.

Kegiatan yang mengangkat tema “Penguatan Peran, Fungsi Majelis Pengawas dan Majelis Kehormatan Notaris dalam rangka Meningkatkan Kualitas Pelayanan Notaris” diikuti peserta yang berjumlah 100 orang.

Acara diawali dengan sambutan dari Ketua Panitia, Kasubbid Pelayanan AHU, Dewi Woro Lestari yang menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan program dari Kanwil Kemenkumham Kalsel sebagai bentuk evaluasi dalam pengawasan dan pemeriksaan notaris yang ada di Kalimantan Selatan. 

”Maksud dari kegiatan ini adalah untuk mencari solusi terhadap pelaksanaan pengawasan dan pemeriksaan notaris, penertiban pengadministrasian notaris, serta pembinaan terhadap tugas dan kewenangan notaris,” sebutnya.

Kakanwil Kemenkumham Kalsel, Taufiqurrakhman selain membuka acara secara resmi, didampingi Kadivyankumham, Ramlan Harun juga memberikan penyerahan penghargaan kepada Notaris Favorit dari masing-masing Majelis Pengawas Daerah Notaris (MPDN) yaitu : 
1. Notaris Favorit MPDN Kabupaten Tanah Laut Tahun Pemeriksaan 2024 : Candra, S.H., M.Kn.
2. Notaris Favorit MPDN Kota Banjarmasin Tahun Pemeriksaan 2024 : Rizky Sabrina, S.H., M.Kn.
3. Notaris Favorit MPDN Kota Banjarbaru Tahun Pemeriksaan 2024 : Irham Noor, S.H., M.H., M.Kn.
4. Notaris Favorit MPDN Kabupaten Tabalong Tahun Pemeriksaan 2024 : H. Sudarmadi, S.H., M.H., M.Kn.

Dalam sambutannya, Kakanwil mengatakan bahwa di tahun 2024, Majelis Pengawas Daerah di Kalimantan Selatan telah melakukan pembinaan secara intensif dalam upaya mewujudkan notaris yang profesional.

"Kami berharap anggota yang telah dilantik bukan hanya sekadar pelengkap, tapi mampu memberi masukan dan ide terhadap peran Majelis Pengawas dalam rangka pembinaan notaris di Wilayah Kalimantan Selatan. Kami juga berharap adanya saran dan masukan dari peserta rakor terkait pelaksanaan tugas dan fungsi Majelis Pengawas baik daerah maupun wilayah, tentunya semua saran dan masukan sangat kami hargai," ujar Kakanwil.

Sebagai arahan, Kakanwil juga menekankan tiga hal utama terkait tugas dan fungsi Majelis Pengawas. Pertama, segera menyelesaikan semua pengaduan masyarakat yang masuk sesuai dengan SOP yang berlaku. Kedua, menjunjung tinggi martabat Majelis Pengawas Daerah. Ketiga, tetap objektif dan independen dalam menilai perkara yang diadukan.

Kakanwil juga menyampaikan pesan Menteri Hukum dan HAM untuk tidak sungkan mengambil tindakan bagi oknum notaris yang tidak profersional. 

"Saya selaku ex officio Ketua Majelis Pengawas Wilayah dan Ketua Majelis Kehormatan Notaris tidak akan ragu memberikan izin kepada aparat penegak hukum bagi para oknum notaris yang dengan sengaja menyalahgunakan wewenang, namun demikian tetap mematuhi tahapan-tahapan pemeriksaan notaris sesuai dengan peraturan dan perundang-undangan yang berlaku," tegas Kakanwil.

Dengan dibukanya kegiatan ini, diharapkan dapat meningkatkan koordinasi dan sinergi antara Majelis Pengawas Notaris dan Majelis Kehormatan Notaris dalam rangka meningkatkan kualitas pelayanan notaris di Provinsi Kalimantan Selatan. (Humas Kanwil Kalsel, teks dan foto : Mahdian ed : Eko)

2

2

2

2

2

2

2

2

2

2

2

2

2

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI KALIMANTAN SELATAN
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Brig. Jend. H. Hasan Basri No.30 Banjarmasin, Kalimantan Selatan
PikPng.com phone icon png 604605   05113302790
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilkalsel@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan 
    humas.kemenkumhamkalsel@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham Kalsel   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI KALIMANTAN SELATAN


  twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Brig. Jend. H. Hasan Basri No.30 Banjarmasin, Kalimantan Selatan
PikPng.com phone icon png 604605   085176918808
PikPng.com email png 581646   kanwilkalsel@kemenkumham.go.id
     

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI