Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Kakanwil Kemenkumham Kalsel Resmikan Gedung Bapas Banjarmasin, Lebih Representatif dan Dekat Dengan Masyarakat

BAPAS 1

Banjarmasin, Humas_Info - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kalimantan Selatan (Kakanwil Kemenkumham Kalsel), Taufiqurrakhman didampingi para Kepala Divisi, meresmikan Gedung Kantor Balai Pemasyarakatan Kelas I Banjarmasin (Bapas Banjarmasin) pada Senin (26/8/24). Peresmian ini menjadi momen penting setelah dilakukan pemindahan status secara penuh atas eks Gedung Kantor Imigrasi dari Kantor Imigrasi Kelas I TPI Banjarmasin kepada Balai Pemasyarakatan Kelas I Banjarmasin, yang menandai babak baru bagi layanan Pemasyarakatan yang diselenggarakan oleh Bapas Banjarmasin.

Dalam laporannya, Kepala Bapas Banjarmasin, Pudjiono Gunawan, menjelaskan bahwa sebelum adanya pemindahan ini, Bapas Banjarmasin menggunakan gedung kantor yang terletak di bagian belakang. Dengan adanya perubahan ini, gedung utama Bapas Banjarmasin kini berada di bagian depan, sedangkan gedung di bagian belakang akan difungsikan sebagai Griya Abhipraya. "Hal ini sesuai dengan instruksi dari Kepala Kantor Wilayah, Bapak Taufiqurrakhman, yang menginginkan Kantor Bapas Banjarmasin lebih terlihat oleh masyarakat karena gedung yang baru ini berada di pinggir Jalan Achmad Yani," jelas Pudjiono.

Pemindahan lokasi kantor ini tidak hanya sekadar perubahan fisik, tetapi juga diharapkan dapat meningkatkan efektivitas kerja dan pelayanan yang diberikan oleh Bapas Banjarmasin. Kepala Kantor Wilayah, Taufiqurrakhman, dalam sambutannya menyampaikan bahwa perpindahan kantor ini diharapkan menjadi angin segar dan semangat baru bagi seluruh jajaran Bapas Banjarmasin. Dengan gedung baru yang lebih representatif dan letaknya yang strategis di pinggir jalan utama kota, Bapas Banjarmasin diharapkan semakin dikenal oleh masyarakat.

Taufiqurrakhman juga menekankan bahwa dengan gedung baru ini, tugas dan fungsi dari Bapas akan semakin mudah dikenali oleh masyarakat. 

"Gedung baru yang lebih representatif, berada di pinggir jalan utama kota, tentu ini membuat Bapas Banjarmasin semakin dikenal masyarakat dan semakin mengenal tugas dan fungsi dari Bapas itu sendiri," ucapnya. 

Harapan besar disematkan pada tempat baru ini untuk mendukung peningkatan pelayanan, termasuk inovasi-inovasi yang akan diluncurkan oleh Bapas Banjarmasin dalam melayani Klien Pemasyarakatan.

Lebih lanjut, Kakanwil Kemenkumham Kalsel berharap bahwa dengan dioperasionalkannya kembali gedung baru ini, Bapas Banjarmasin dapat lebih proaktif dalam menghadirkan berbagai inovasi pelayanan. Inovasi ini diharapkan dapat memperkuat peran Bapas dalam mendukung reintegrasi sosial bagi klien pemasyarakatan dan memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat.

Kegiatan peresmian ini berjalan lancar, ditandai dengan seremonial pembukaan tirai yang menutupi plang Bapas Banjarmasin serta pemotongan pita memasuki ruangan kantor. Langkah ini menjadi simbol resmi dimulainya operasional gedung baru Bapas Banjarmasin, yang siap memberikan layanan terbaik bagi masyarakat di wilayah Kalimantan Selatan. (Humas Kanwil Kemenkumham Kalsel, Teks dan Foto: Joel, Ed: Eko)

BAPAS 2BAPAS 3BAPAS 4BAPAS 5BAPAS 6BAPAS 7BAPAS 8BAPAS 9BAPAS 10BAPAS 11BAPAS 12BAPAS 13BAPAS 14BAPAS 15BAPAS 16BAPAS 17

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI KALIMANTAN SELATAN
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Brig. Jend. H. Hasan Basri No.30 Banjarmasin, Kalimantan Selatan
PikPng.com phone icon png 604605   05113302790
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilkalsel@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan 
    humas.kemenkumhamkalsel@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham Kalsel   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI KALIMANTAN SELATAN


  twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Brig. Jend. H. Hasan Basri No.30 Banjarmasin, Kalimantan Selatan
PikPng.com phone icon png 604605   085176918808
PikPng.com email png 581646   kanwilkalsel@kemenkumham.go.id
     

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI