Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Jadi Kontributor Terbaik Berita Ditjenpas, Kakanwil Kemenkumham Kalsel Apresiasi Kinerja Kehumasan LPN Karang Intan dan Lapas Banjarbaru 

0

Banjarmasin, Humas_Info - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kalimantan Selatan, Jumadi, menyampaikan apresiasi atas kinerja cemerlang kehumasan yang ditunjukkan oleh Lapas Narkotika Kelas IIA Karang Intan dan Lapas Kelas IIB Banjarbaru yang meraih penghargaan dalam kegiatan Rapat Koordinasi (Rakor) Kehumasan Direktorat Jenderal Pemasyarakatan yang bertajuk 'Sinergi Merajut Citra Pemasyarakatan yang Berdampak'. Kedua Lapas dari Kalsel tersebut berhasil meraih predikat dalam Kategori Kontributor Berita pada Website Ditjenpas Teraktif, dengan Lapas Narkotika Kelas IIA Karang Intan menjadi Terbaik I dan Lapas Kelas IIB Banjarbaru sebagai Terbaik III.

Kegiatan Rakor Kehumasan tersebut diselenggarakan pada Selasa, 24 September 2024, bertempat di Hilton Garden Inn Jakarta Taman Palem. Acara ini dihadiri oleh 150 peserta yang berasal dari 54 Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan serta jajaran Ditjenpas. Selain itu, seluruh UPT dan Divisi Pemasyarakatan se-Indonesia turut mengikuti kegiatan ini secara virtual, menunjukkan betapa pentingnya acara tersebut dalam membangun sinergi dan koordinasi antar-jajaran kehumasan di lingkungan Pemasyarakatan.

Plt. Direktur Jenderal Pemasyarakatan, Reynhard Silitonga, yang membuka acara secara resmi menekankan pentingnya sinergi dalam pelaksanaan tugas dan fungsi Pemasyarakatan yang semakin kompleks. Dalam sambutannya, Reynhard menyatakan bahwa kehumasan memainkan peran kunci dalam membangun citra positif Pemasyarakatan. Publikasi yang dilakukan bukan hanya untuk internal institusi, tetapi juga untuk memperkuat dukungan dan kepercayaan masyarakat terhadap program-program pembinaan yang berjalan di Lapas dan Rutan.

Secara terpisah Kakanwil Kemenkumham Kalsel, Jumadi mengapresiasi kinerja kehumasan LPN Karang Intan dan Lapas Banjarbaru. 

"Selamat atas raihan yang cemerlang, pertahankan, tingkatkan dan lakukan transfer knowledge kepada rekan-rekan kehumasan diseluruh satker Kanwil Kemenkumham Kalsel," ucap Jumadi.

Dalam kegiatan ini, Kepala Lapas Narkotika Kelas IIA Karang Intan, Edi Mulyono, beserta Arbiansyah selaku pelaksana kehumasan, serta Kepala Lapas Kelas IIB Banjarbaru, I Wayan Nurasta Wibawa, didampingi Wahyu sebagai pelaksana kehumasan, turut hadir secara langsung. Mereka aktif berpartisipasi dalam pembentukan agen informasi dan publikasi yang diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap citra Pemasyarakatan di mata masyarakat. (Humas Kanwil Kemenkumham Kalsel, Kontributor: Humas LPN dan LP BJB, Teks: Joel, Ed: Eko)

1234567891011

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI KALIMANTAN SELATAN
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Brig. Jend. H. Hasan Basri No.30 Banjarmasin, Kalimantan Selatan
PikPng.com phone icon png 604605   05113302790
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilkalsel@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan 
    humas.kemenkumhamkalsel@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham Kalsel   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI KALIMANTAN SELATAN


  twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Brig. Jend. H. Hasan Basri No.30 Banjarmasin, Kalimantan Selatan
PikPng.com phone icon png 604605   085176918808
PikPng.com email png 581646   kanwilkalsel@kemenkumham.go.id
     

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI