Banjarmasin, Humas_Info - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kalimantan Selatan (Kanwil Kemenkumham Kalsel) berpartisipasi dalam Pembukaan Pelatihan Kepemimpinan Nasional (PKN) Tingkat II Tahun Anggaran 2024. Acara tersebut digelar oleh Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Hukum dan Hak Asasi Manusia (BPSDM Hukum dan HAM) pada Rabu (28/8/2024) dan berlangsung secara hibrid.
Pelatihan ini diikuti oleh Kantor Wilayah Kemenkumham Kalsel, melalui jajaran Sub Bagian Kepegawaian, Tata Usaha, dan Rumah Tangga secara daring. Selain itu, sejumlah pejabat Kanwil Kemenkumham Kalsel hadir secara langsung sebagai peserta, di antaranya Kepala Divisi Administrasi, Candrafriandi Achmad, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Said Mahdar, serta Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Ramlan Harun.
Dalam sambutannya, Kepala BPSDM Hukum dan HAM RI, Razilu, menyampaikan bahwa Pelatihan Kepemimpinan Nasional Tingkat II Tahun Anggaran 2024 ini akan berlangsung mulai dari tanggal 28 Agustus 2024 hingga 20 Desember 2024. Kegiatan tersebut menggunakan metode Blended Learning dan diikuti oleh 60 peserta yang berasal dari berbagai instansi.
Razilu juga menekankan pentingnya peningkatan kapasitas dan kompetensi sumber daya manusia sebagai kunci dalam memberikan pelayanan yang optimal. Menurutnya, pelatihan ini adalah langkah penting dalam mempersiapkan pemimpin masa depan yang mampu menghadapi tantangan dan tuntutan masyarakat.
Deputi Kajian dan Inovasi Manajemen ASN LAN, Agus Sudrajat, turut menyampaikan sambutan sekaligus membuka acara tersebut. Dalam pidatonya, Agus menyoroti tujuan utama peningkatan kompetensi ASN, yaitu untuk mendorong transformasi dan mempercepat layanan publik. Ia berharap melalui pelatihan ini, ASN dapat lebih siap dalam memberikan pelayanan yang lebih cepat, efisien, dan responsif terhadap kebutuhan masyarakat. (Humas Kanwil Kemenkumham Kalsel, Teks: Joel, Foto: Humas/Kontributor, Ed: Eko)