Kabar Kantor Wilayah

Indeks Berita Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI

Hadir di 'Misbach Tamrin', Kemenkumham Kalsel Sampaikan Sertifikat KI 

1

Hadir di 'Misbach Tamrin', Kemenkumham Kalsel Sampaikan Sertifikat KI 

Banjarbaru, Humas_Info - Sabtu, (20/07/2024) bertempat di Bioskop Misbar Banjarbaru, Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kalimantan Selatan melalui Sub Bidang Pelayanan Kekayaan Intelektual hadir pada acara peluncuran Buku Biografi, Katalog, Film Dokumenter dan Diskusi Dokumentasi Karya Pengetahuan Maestro atau OPK Rawan Punah Tahun 2023 bertajuk “Misbach Tamrin; Eksplanasi Jejak dan Konformitas Rupa”. Acara ini dihadiri oleh Budi Haryono, Kepala Bidang Pelayanan Hukum, dan M. Aji Rifani, Analis Permohonan Kekayaan Intelektual Ahli Muda.

Dalam kegiatan tersebut, dilaksanakan rangkaian kegiatan mulai dari Diskusi Katalog Besar “Kumpulan Rupa, 7 Dekade Misbach Tamrin Berkarya” dan Diskusi Buku Biografi “Misbach Tamrin Sang Maestro”. Acara ini membahas karya dan perjalanan seni Misbach Tamrin selama tujuh dekade. Narasumber yang hadir dalam diskusi ini adalah Muslim Anang Abdullah (Ketua Ikatan Pelukis Kalsel), yang memberikan perspektif tentang kontribusi Misbach Tamrin dalam dunia seni rupa; Muhammad Yani (Sekretaris Daerah HST), yang membahas dampak sosial dan budaya dari karya-karya Misbach Tamrin di Kalimantan Selatan; Kusni Sulang (Maestro Kalimantan Tengah), yang memberikan apresiasi dan analisis mendalam terhadap teknik dan gaya seni Misbach Tamrin; Setia Budhi (Akademisi Universitas Lambung Mangkurat), yang memberikan pandangan akademis tentang pengaruh karya-karya Misbach Tamrin dalam konteks pendidikan seni; serta Hajriansyah (Penulis Buku Biografi “Misbach Tamrin Sang Maestro”), yang membahas proses penulisan biografi dan penelusuran sejarah hidup Misbach Tamrin.

Agenda selanjutnya yakni peluncuran output DKPM yang meliputi tiga karya utama yaitu Katalog Besar, yang berisi kumpulan karya-karya seni Misbach Tamrin selama tujuh dekade; Buku Biografi yang menceritakan perjalanan hidup dan karir Misbach Tamrin sebagai seorang maestro seni rupa; serta Film Dokumenter berjudul "Kulminasi Misbach Tamrin" yang menggambarkan perjalanan hidup dan karya seni Misbach Tamrin melalui visual yang mendalam.

Pada kesempatan ini Kepala Bidang Pelayanan Hukum yang mewakili Kepala Kantor Wilayah menyerahkan sertifikat dan surat pencatatan ciptaan, Hak Kekayaan Intelektual (HAKI), untuk mengakui dan melindungi hak cipta atas karya-karya: Buku Katalog Besar “Kumpulan Rupa, 7 Dekade Misbach Tamrin Berkarya”, Buku Biografi “Misbach Tamrin Sang Maestro”, dan Film Dokumenter “Kulminasi Misbach Tamrin”. Hak kekayaan intelektual ini diterima atas nama Akademi Bangku Panjang Mingguraya yang menjadi pelopor dalam pendokumentasian karya dan pengetahuan maestro.

Direktur Akademi Bangku Panjang Mingguraya H.E. Benyamine, yang menjelaskan tentang proses pembuatan dan pentingnya dokumentasi karya-karya Misbach Tamrin untuk generasi mendatang. Pada kesempatan ini dilakukan penyerahan simbolis penghargaan senilai Rp 25.000.000 kepada subjek DKPM Misbach Tamrin sebagai bentuk apresiasi atas kontribusinya dalam dunia seni rupa.

Sambutan Walikota Banjarbaru yang diwakili oleh Asisten Administrasi Umum Setdako Hj. Rahmah Khairita menekankan pentingnya menghargai dan mendokumentasikan karya-karya seni dari para maestro daerah.

Pada acara ini juga dilakukan pemutaran film dokumenter berjudul "Kulminasi Misbach Tamrin" yang menggambarkan perjalanan hidup dan karya seni Misbach Tamrin secara visual.

Diskusi apresiasi film dokumenter "Kulminasi Misbach Tamrin" yang melibatkan narasumber seperti Noorhalis Majid (Penulis/Aktivis) yang memberikan pandangan tentang nilai budaya dan sosial dari film tersebut; Zulfaisal Putera (Kabid Kesbangpol Pemkot Banjarmasin) yang membahas dampak film terhadap kesadaran publik tentang pentingnya seni dan budaya; Muhammad Taufik Akbar (Kepala Museum Lambung Mangkurat) yang memberikan pandangan tentang nilai sejarah dan edukasi dari dokumenter tersebut; serta Rory Aksara (Akademi Film Banjarbaru) yang membahas teknik pembuatan film dan tantangan dalam mendokumentasikan karya seni. (Humas Kanwil Kemenkumham Kalsel, Kontributor: Divpas Subbid KI, Ed: Joel/Eko)
23456789101112131415

logo besar kuning
 
KANTOR WILAYAH KEMENTERIAN HUKUM DAN HAM
PROVINSI KALIMANTAN SELATAN
PikPng.com school icon png 2780725   Jl. Brig. Jend. H. Hasan Basri No.30 Banjarmasin, Kalimantan Selatan
PikPng.com phone icon png 604605   05113302790
PikPng.com email png 581646   Email Kehumasan
    kanwilkalsel@kemenkumham.go.id
PikPng.com email png 581646   Email Pengaduan 
    humas.kemenkumhamkalsel@gmail.com

 

facebook kemenkumham   twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham Kalsel   rss kemenkumham
logo besar kuning
 
KANWIL KEMENKUMHAM
PROVINSI KALIMANTAN SELATAN


  twitter kemenkumham   instagram kemenkumham   linked in kemenkumham   Youtube kemenkumham   rss kemenkumham

  Jl. Brig. Jend. H. Hasan Basri No.30 Banjarmasin, Kalimantan Selatan
PikPng.com phone icon png 604605   085176918808
PikPng.com email png 581646   kanwilkalsel@kemenkumham.go.id
     

Copyright © Pusat Data dan Teknologi Informasi
Kemenkumham RI