Kadivpas Kemenkumham Kalsel Hadiri Haul Datu Kalampayan di Masjid Sabilal Muhtadin Banjarmasin

1

Banjarmasin, PAS_Info - Kepala Divisi Pemasyarakatan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Selatan, Said Mahdar menghadiri undangan Haul ke-218 Syekh Muhammad Arsyad Al Banjari yang digelar di Masjid Sabilal Muhtadin Banjarmasin, pada Selasa (16/04/2024).

Syekh Muhammad Arsyad Al Banjari atau juga dikenal Datu Kalampaian atau Datu Kalampayan adalah seorang ulama besar dan kharismatik sekaligus mufti dari Kesultanan Banjar yang pusat pemerintahannya sekarang masuk dalam wilayah Provinsi Kalimantan Selatan. Beliau memiliki peran penting dalam meletakkan dasar-dasar hukum fiqih, ilmu tauhid, tasawuf, hadits, tafsir, ilmu falak, dan lainnya di lingkungan kekuasaan Kesultanan Banjar melalui karya-karya besar yang bermanfaat bagi umat.

2

Datu Kalampayan merupakan ulama berpengaruh yang masih keturunan Alawiyyin melalui jalur Sultan Abdurrasyid Mindanao (Kesultanan Maguindanao). Beliau lahir di Lok Gabang, Astambul, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan, dan besar di daerah Dalam Pagar, Martapura Timur, Kabupaten Banjar.

Salah satu karya fenomenal beliau yang paling dikenal adalah Sabilal Muhtadin lit-Tafaqquh fi Amrid-din, sebuah kitab fikih yang populer dalam Madzhab Syafi’i. Datu Kalampayan diabadikan dalam berbagai nama, termasuk sebagai nama universitas dan masjid yang menjadi simbol budaya masyarakat Kalimantan Selatan.

Kegiatan haul ini terpusat di Desa Dalam Pagar Ulu, Kabupaten Banjar, namun Masjid Sabilal Muhtadin juga menggelar haul untuk bagi para jamaah yang tidak dapat langsung berhadir ke tempat pusat peringatannya.

⁠Kegiatan diawali dengan salat Magrib berjamaah dilanjutkan dengan pembacaan Maulid Habsyi, Tahlil, Pembacaan Do'a, dan diakhiri dengan Sholat Isya berjamaah. ⁠Kegiatan ini juga dihadiri oleh Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FORKOPIMDA) Kalimantan Selatan. (Kontributor PAS: Zulham, ed: Eko/Arie)

1010101010101010


Cetak   E-mail