Workshop Pencatatan dan Pelaporan TB Se-Kalimantan

Banjarmasin, Humas Info_Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (DITJENPAS) bekerjasama dengan Kementerian Hukum dan HAM Kalsel melaksanakan "Workshop Pencatatan dan Pelaporan Program Pengendalian penyakit Tuberculosis (TB) " di Lapas dan Rutan Se-Provinsi Kalimantan Selatan, bertempat di Aula Kantor Wilayah.Rabu (09/09), pagi. Sebanyak 19 orang perwakilan dari Kanwil Kumham Kalbar, Kumham Kaltim, Kumham Kalteng, Pemegang program TB di Poliklinik Lapas/Rutan dan Petugas M & E GF TB DITJENPAS. Acara berlangsung selama 2 hari yang di buka langsung Kepala Kantor Wilayah Kalsel, Yunaedi dan dihadiri narasumber dari DITJENPAS, Direktur Bina Kesehatan dan Perawatan Napi/Tahanan, Drs.Nugroho.Bc.IP, MSi., bersama Kepala Seksi Pelayanan Kesehatan, dr.Ummu Salamah dan Wasor TB Lapas Banjarmasin, dr.Yayuk. Dir Binakeswat menyampaikan, "Over kapasitasnya Lapas/Rutan di Indonesia menimbulkan potensi penularan TB di Lapas/Rutan di Indonesia sudah menempati urutan ke 4 penyakit yang diderita Napi/Tahanan diikuti oleh HIV-AIDS, oleh karena masalah kesehatan tersebut maka perlu menjadi perhatian dan penanganan tepat,"jelas Nugroho. Ditambahkan lagi oleh Kasi Pelayanan Kesehatan, dr.Ummu Salamah,"Dengan meningkatnnya pengetahuan dan keterampilan petugas kesehatan di Poliklinik Lapas/Rutan maka didapatkan data TB dan TBHIV yang Valid sesuai dengan Standar Nasional,"tambah dokter asli Betawi ini.(humas Kanwil)

 


Cetak   E-mail