Suasana Haru Selimuti Peringatan Hari Ibu ke-94 di LPKA Martapura

1

Martapura, Humas_Info - Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Kelas I Martapura menggelar kegiatan Peringatan Hari Ibu (PHI) Ke-94 Tahun 2022 dengan tema "Kasih Ibu Sepanjang Masa" pada Sabtu pagi (24/12).

2Kegiatan ini berpusat di Aula Serbaguna Dr. Sahardjo, SH yang dihadiri oleh Kakanwil Kemenkumham Kalsel beserta Pimti Pratama, Kepala UPT se-Banjar Raya, Kepala Dinsos P2AP3KB Kabupaten Banjar, Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Banjar serta Orang Tua Anak Binaan LPKA Martapura.

Sambutan Kakanwil Kemenkumham Kalsel, Lilik Sujandi menyampaikan bahwa momen peringatan ini merupakan momen yang sangat penting bagi orang tua dan anak.
3
"Peringatan Hari Ibu secara universal tentu dibutuhkan oleh siapa saja sebagai anak yang dilahirkan dari seorang ibu termasuk Anak Binaan yang sedang menjalani pembinaan. Tentu kehadiran keluarga sebagai penguatan mental sangat diperlukan, kehadiran orang tua terutama harus diedukasi kembali. Keretakan hubungan, komunikasi yang kurang tertata dan keharmonisan keluarga itu juga menjadi bagian dari munculnya perilaku yang berisiko berhadapan dengan hukum, tentu hal itu harus diperhatikan bagi petugas yg ada Lembaga Pembinaan Khusus Anak ini. Tentu kehadiran keluarga/Ibu khususnya sangat mempengaruhi kekuatan mental anak didik kita di sini," Ucap Lilik

Lilik Sujandi juga menambahkan bahwa Anak Didik Pemasyarakatan (Andikpas) mendapatkan pelajaran dan kegiatan-kegiatan yang baik di tempat ini (LPKA Martapura) sebagai bekal mereka menghadapi masa depan.

Momen ini adalah momen untuk menyatukan keharmonisan itu sehingga nanti akan muncul attitude yang lebih berakhlak baik karena adanya saling menghargai, memahami kebutuhan anak, begitu juga anak bagaimana cara berkomunikasi dengan orang tua, satu hal yang sangat modalitas untuk masa depan mereka," ungkap Lilik Sujandi.

Sementara itu, Kepala LPKA Martapura Rudi Sarjono mengatakan, "Hubungan anak dengan orang tua sangat penting. Supaya anak yang berhadapan dengan hukum bisa merasakan kasih sayang orang tua maka diselenggarakannya Peringatan Hari Ibu ini," tukasnya.

Pada kegiatan tersebut dilaksanakannya penyematan tanda Ibu Asuh Anak Binaan kepada Ibu Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPPA) Kebupaten Banjar oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan Kemenkumham Kalsel.

Kegiatan dilanjutkan sungkeman dan cuci kaki ibu oleh Anak Binaan dengan air yang telah ditaburi bunga mawar. Sejumlah Anak Binaan ini tak kuasa menahan haru tangis saat melakukan prosesi basuh kaki orang tua mereka.

Sambil memeluk, Andikpas juga menyampaikan permintaan maaf kepada orang tua mereka atas semua kesalahan yang telah diperbuatnya. Usai acara selesai, Anak Binaan bersama-sama menyanyikan lagu tentang Ibu yang dipandu oleh Band Anak Binaan LPKA Martapura. Acara ditutup dengan tausiah agama yang dibawakan oleh Ustadz Yahmed. (Teks/Foto : Kontributor Pas/LPKA Martapura, Ed: Arie/Eko)

4

5

5

7

8


Cetak   E-mail