Matangkan Persiapan Rakor Notaris, Kakanwil Berikan Arahan Kepada Jajaran AHU Kalsel

WhatsApp Image 2022 09 06 at 11.52.33 AM

Banjarmasin, Humas_Info – Persiapan kegiatan Rapat Koordinasi Notaris se-Kalimantan Selatan semakin dimatangkan oleh jajaran Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kalimantan Selatan. Rapat pembahasan pun digelar guna memastikan kegiatan berjalan dengan baik, lancar dan memberi kebermanfaatan bagi masyarakat.

Rapat persiapan kegiatan Rakor Notaris ini digelar di Ruang Rapat Kakanwil, Selasa (6/9) yang dihadiri oleh seluruh Pimpinan Tinggi Pratama dan jajaran Sub Bidang Pelayanan Administrasi Hukum Umum.

Rapat diawali dengan pemaparan oleh Kepala Sub Bidang Administrasi Hukum Umum, Dewi Woro Lestari yang menyampaikan rancangan kegiatan mulai dari waktu pelaksanaan, lokasi, narasumber, peserta hingga rencana anggaran. Kemudian dilanjutkan dengan pemaparan teknis dan maksud dari kegiatan oleh Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Ngatirah.

Lilik Sujandi, selaku Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kalsel menyampaikan arahan agar kegiatan Rapat Koordinasi Notaris ini dipersiapkan dengan sebaik-baiknya dengan menyusun Term of Reference (ToR) yang detail dan transparan.

“Pada kegiatan rapat kita hari ini bertujuan agar seluruh pimpinan mengetahui dengan jelas setiap kegiatan yang akan dilakukan agar kami dapat memberikan masukan guna terlaksananya kegiatan dengan tepat, efisien dan bermanfaat,” ucap Kakanwil.

Kakanwil juga berpesan agar makna dari setiap kegiatan harus dapat tersampaikan dengan sebaik mungkin dengan tematik kegiatan yang tepat dan publikasi masif.

Pada kegiatan ini juga para Pimpinan Tinggi Pratama memberikan masukan dan berdiskusi terkait pelaksanaan kegiatan yang kedepan diharapkan dapat dilaksanakan secara kolaborasi antara Pelayanan Hukum dan HAM, Keimigrasian juga Pemasyarakatan. (Humas Kanwil Kemenkumham Kalsel, Teks dan Foto: Joel, Ed: Eko)

WhatsApp Image 2022 09 06 at 12.23.24 PM

WhatsApp Image 2022 09 06 at 11.52.34 AM

WhatsApp Image 2022 09 06 at 11.52.31 AM


Cetak   E-mail