Serah Terima Paspor, Jemaah Haji Kloter III dan IV Embarkasi Banjarmasin Siap untuk Menunaikan Ibadah Haji

paspor haji 1

Banjarbaru, Imigrasi_Info - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Selatan melalui Divisi Keimigrasian dan Kanim Banjarmasin melakukan kegiatan penghitungan dan serah terima dokumen perjalanan Republik Indonesia (paspor) bertempat di Asrama Haji Landasan Ulin Banjarbaru, Selasa (14/06). Paspor tersebut merupakan dokumen perjalanan milik calon jemaah Haji Kloter III dan Kloter IV Embarkasi Banjarmasin Tahun 1443H / 2022M.

Adapun total paspor yang dilakukan serah terima dengan rincian jemaah Haji Kloter III sebanyak 356 (tiga ratus lima puluh enam) dan Kloter IV sebanyak 355 (tiga ratus lima puluh lima) paspor dimana sebelumnya telah dilakukan penghitungan oleh pejabat/petugas dari Kanim Kelas I Banjarmasin yang disaksikan oleh PPIH. Paspor tersebut kemudian diserahkan kepada Bidang Dokumen PPIH untuk selanjutnya diserahkan kepada jemaah Haji Kloter III.

Selanjutnya, paspor bagi jemaah Haji Kloter IV diserahkan Bidang Dokumen PPIH Embarkasi Banjarmasin dan diterima oleh Kepala Bidang Perizinan dan Informasi Keimigrasian, M. Syafwan Zuraidi kemudian diserahkan kepada Ketua Grup 1 (Kasi Lantaskim) Kantor Imigrasi I Kelas I TPI Banjarmasin (Kanim Banjarmasin) untuk dilakukan proses Border Control Management (BCM) dan stamp tanda bertolak di TPI Bandara International Syamsudin Noor.

"Dokumen paspor telah siap, dan dapat digunakan untuk dokumen perjalanan internasional bagi calon jemaah Haji. Divisi Keimigrasian berkomitmen untuk selalu memberikan pelayanan yang terbaik bagi masyarakat khususnya dimana saat ini Ibadah Haji telah dibuka kembali," ujar Syafwan yang mewakili Kantor Wilayah.

Turut hadir dalam kegiatan, Kasubid Perizinan Keimigrasian, Indra Sakti Suhermansyah, Kasubid Informasi Keimigrasian, I Dewa Made Artana, Kasubid Intelijen Keimigrasian, Agustinus Aponno. (Kontributor Div/Im, Ed: Iwan/ES)

 

paspor haji 2

paspor haji 2

paspor haji 2

paspor haji 2

paspor haji 2

paspor haji 2

paspor haji 2

paspor haji 2

paspor haji 2


Cetak   E-mail