Kunjungi Lapas Kelas IIB Banjarbaru, Kakanwil Lilik Sujandi Pantau Kegiatan Pemberian Bantuan UMKM Bagi Klien Pemasayarakatan juga Sampaikan Penguatan WBK

 

Banjarbaru, Humas_info - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Selatan, Lilik Sujandi melaksanakan kunjungan dalam rangka Penguatan Zona Integritas Menuju WBK/WBBM serta memantau langsung rangkaian kegiatan Hari Bhakti Pemasyarakatan ke 58 di Lapas Kelas IIB Banjarbaru pada Senin, (11/04). Selain menguatkan jajaran tentang WBK, Kakanwil juga menyerahkan bantuan kepada empat orang Klien Pemasyarakatan Bapas Banjarmasin yang menjadi pelaku UMKM.

Kunjungan Kepala Kantor Wilayah didampingi langsung oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan, Sri Yuwono dan Kepala Divisi Administrasi, Rifqi Adrian Kriswanto yang disambut langsung oleh Kalapas Banjarbaru, Amico Balalembang dan jajaran.

Dalam penguatan Zona Integritas yang disampaikan, Lilik Sujandi konsisten menyampaikan atensinya untuk membangun komitmen bersama seluruh jajaran dalam mewujudkan predikat WBK/WBBM pada satuan kerja agar tercipta perubahan yang memberikan pengaruh besar baik terkait organisasi maupun pelayanan prima bagi masyarakat, beliau selalu meyampaikan pada periode Pelaporan Triwulan B09, seluruh proyek perubahan yang sebelumnya sudah disusun pada periode B03 dan B06 harus sudah terlihat hasilnya sehingga pada periode B09 sampai pada periode B12 seluruh proyek perubahan sudah terealisasi dan menjadi budaya sehingga memberikan kepuasan pada pelayanan.

Berlanjut pada kegiatan Program Pemasyarakatan Peduli UMKM yang menjadi salah satu rangkaian kegiatan peringatan Hari Bhakti Pemasyarakatan ke- 58, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Selatan, Lilik Sujandi menyerahkan bantuan kepada empat orang Klien Pemasyarakatan Bapas Banjarmasin yang menjadi pelaku UMKM. Adapun bantuan yang diberikan dalam bentuk gerobak untuk klien yang memiliki usaha Bank Sampah, Kursi keramas untuk klien yang memiliki usaha salon, alat catok dan pengering rambut untuk klien yang memiliki usaha salon dan seperangkat penggorengan dan bahan bakunya untuk klien yang memiliki usaha jual makanan.

Diharapkan dengan adanya program Pemasyarakatan Peduli UMKM ini dapat membantu klien pemasyarakatan dalam meningkatkan perekonomiannya, sehingga klien bisa memperoleh penghasilan yang lebih baik. Selain Kegiatan Pemberian Bantuan UMKM untuk klien pemasayarakatan Bapas Kelas I Banjarmasin, dilaksanakan juga penandatangan perjanjian kerja sama dengan Kelompok Masyarakat Peduli Pemasyarakatan (Pokmas Lipas) dalam rangka peringatan Hari Bakti Pemasyarakatan Tahun 2022.

"Semoga bantuan ini dapat bermanfaat bagi penerima dalam menjalani aktifitas di masyarakat setelah sebelumnya menjalani masa hukuman di Lapas," ungkap Lilik.

Kakanwil Lilik Sujandi juga menyempatkan untuk memberikan semangat dalam menjalani segala aktifitas pembinaan yang diberikan dalam upaya membangun kemampuan diri serta tetap menjaga ibadah dalam aktifitas di Bulan Ramadhan ini. (Humas Kanwil Kalsel, fot dan teks : Kontributor LP Banjarbaru, ed : Pendi/ES)

IMG 20220412 WA0009IMG 20220412 WA0009IMG 20220412 WA0009IMG 20220412 WA0009IMG 20220412 WA0009IMG 20220412 WA0009IMG 20220412 WA0009IMG 20220412 WA0009IMG 20220412 WA0009


Cetak   E-mail