Orientasi CPNS Hari Ke-3, Pimti Pratama Berikan Ilmu dan Wawasan Baru terkait Pemasyarakatan dan Keimigrasian

orientasi hari 3 1

Banjarmasin, Humas_Info – Pembekalan bagi CPNS TA 2022 telah memasuki hari ketiga, peserta sangat antusias menerima materi dan arahan yang diberikan oleh Pimpinan Tinggi Pratama. Orientasi masih dalam metode klasikal dimana pada esok hari, akan dilaksanakan orientasi lapangan pada UPT Pemasyarakatan di Provinsi Kalimantan Selatan. Materi kali ini diberikan oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan, Sri Yuwono dan Kepala Divisi Keimigrasian Junita Sitorus. Kegiatan diikuti oleh seluruh CPNS sebanyak 67 peserta bertempat di Ruang Aula Kantor Wilayah, Rabu (06/04).

Materi dan pembekalan pertama diberikan oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan, Sri Yuwono. Pada kesempatan tersebut terlebih dahulu Sri Yuwono mengucapkan selamat kepada para peserta yang telah lolos seleksi sehingga diterima menjadi bagian dari Kemenkumham. Kemudian Sri Yuwono menjelaskan struktur organisasi Divisi Pemasyarakatan, dan memberikan gambaran UPT Pemasyarakatan yang berada di Kantor Wilayah Kemenkumham Kalimantan Selatan.

“Kalian termasuk pilihan karena telah lolos dari serangkaian tahap seleksi, kalian harus tahu aturan yang berlaku, punya kepribadian dan komitmen tersendiri yang tidak melanggar aturan. Walaupun anda ditugaskan sebagai petugas jaga atau pada bagian yang lain, kalian harus mengerti tupoksi dari jabatan yang kalian emban sekaligus tugas dan fungsi UPT Pemasyarakatan secara kesuluruhan,” ujar Sri Yuwono.

Kemudian, secara khusus, Sri Yuwono memberi pembekalan terkait narkotika, psikotropika, dan obat terlarang (Narkoba). Pemahaman ini diberikan karena maraknya peredaran narkoba di lingkungan Lapas atau Rutan sehingga petugas dapat mengerti dan memahami bagaimana cara untuk mengatasi dan tidak terjerumus dalam peredaran Narkoba tersebut.

“Narkoba sedang marak saat ini, jangan sampai anda tertipu oleh narkoba. Pembekalan ini supaya kalian mengetahui jenis, bentuk, ciri sekaligus cara penyelundupan ke dalam Lapas atau Rutan yang berhasil terbongkar. Sehingga kalian nanti mempunyai pegangan terkait narkoba dan produk yang dilarang tersebut tidak masuk ke dalam Lapas atau Rutan,” pesannya.

Selanjutnya diberikan materi Keimigrasian oleh Kepala Divisi Keimigrasian, Junita Sitorus dan CPNS TA 2022 dituntut untuk cepat dan tanggap terhadap lingkungan. “Cara paling cepat untuk beradaptasi adalah memahami struktur organisasinya, masa orientasi adalah saat kita untuk menggali informasi yang sebanyak-banyaknya terkait instansi tempat kita ditugaskan, tugas fungsi dan mengenali lingkungan sekitar,” ujar Junita.

Dalam arahannya pula, Junita Sitorus menyampaikan bahwa ketika kita bekerja ditempatkan di lokasi manapun untuk dilakukan dengan semangat dan sungguh-sungguh. “Kita harus menapaki dari hal-hal yang kecil, jika kita tidak mampu di perkara yang kecil, jangan berharap untuk mampu bekerja di perkara yang besar. Kalian telah menjadi bagian dari Kementerian Hukum dan HAM, bekerja dengan sebaik-baiknya dan jangan pernah bermasalah dengan siapapun. Selamat bertugas, berkarir dan menjadi tunas pengayoman yang membanggakan,” pesannya. (Humas Kanwil Kalsel, foto & teks : Iwan, ed: Eko)

orientasi hari 3 2

orientasi hari 3 2

orientasi hari 3 2

orientasi hari 3 2

orientasi hari 3 2

orientasi hari 3 2

orientasi hari 3 2

orientasi hari 3 2

orientasi hari 3 2


Cetak   E-mail