Jalin Silaturahmi, Plt Kakanwil Bersama Pimti Pratama Kanwil Kemenkumham Kalsel Kunjungi Kejati Kalsel

10 KAJATI 9

Banjarbaru, Humas_Info – Plt. Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kalimantan Selatan, Heni Susila Wardoyo bersama para Pimpinan Tinggi Pratama jalin silaturahmi dan koordinasi dengan Kejaksaan Tinggi Kalimantan Selatan guna membangun sinergi dan kolaborasi sebagai sesama Aparatur Penegak Hukum (APH). Kunjungan Plt. Kakanwil Kemenkumhan Kalsel disambut langsung oleh H. Ponco Hartanto selaku Plt. Kepala Kejaksaan Tinggi Kalimantan Selatan, Senin (10/1/21) bertempat di Ruang Tamu Kajati Kalsel.

Kegiatan silaturahmi ini juga turut dihadiri oleh Kepala Divisi Pemasyarakatan, Sri Yuwono, Kepala Divisi Keimigrasian, Teodorus Simarmata dan Ngatirah, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM (juga Plt. Kepala Divisi Administrasi).

Silaturahmi dan koordinasi terkait sinergi dalam penegakan hukum di Kalimantan Selatan serta kolaborasi dalam hal pelayanan menjadi hal yang di diskusikan dalam kunjungan ini. Sharing dan diskusi terkait pembangunan Zona Integritas menuju Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) di Kanwil Kemenkumham Kalsel.

Plt. Kakanwil Kemenkumhan Kalsel, Heni Susila Wardoyo menyampaikan maksud dan tujuan dari kunjungannya bersama para Pimpinan Tinggi Pratama adalah untuk mempererat tali silaturahmi. "Sinergi dan kolaborasi antara Kanwil Kemenkumham Kalsel dan Kejaksaan Tinggi Kalimantan Selatan harus terus kita pertahankan. Dukungan dari Kejati Kalsel juga kita butuhkan untuk semakin meningkatkan pelayanan kepada masyarakat," ucapnya.

Hal senada juga disampaikan oleh H. Ponco Hartanto selaku Plt. Kepala Kejaksaan Tinggi Kalimantan Selatan. "Kami mendukung penuh Kanwil Kemenkumham Kalsel dan siap bersinergi dalam upaya mewujudkan Zona Integritas WBK dan WBBM di Kanwil Kemenkumham Kalsel, khususnya dalam hal penegakan hukum di Kalimantan Selatan, " ucapnya. (Humas Kanwil Kalsel – teks dan foto:Joel, ed: Eko).

10 KAJATI 910 KAJATI 910 KAJATI 910 KAJATI 910 KAJATI 910 KAJATI 910 KAJATI 910 KAJATI 9


Cetak   E-mail