Wujudkan Komitmen Dalam Pemberantasan Penyalahgunaan Narkotika, Seluruh Peserta Konsuktasi Teknis Deteksi Dini Pelaksnaan Instrumen Gangguan Kamtib Dites Urin

WhatsApp Image 2021 06 22 at 07.40.24

Banjarmasin, Humas_Info – Sejalan dengan tema kegiatan pada hari ini, yakni terkait Deteksi Dini Pelaksanaan Instrumen Gangguan Keamanan dan Ketertiban, Divisi Pemasyarakatan juga melakukan tes urin kepada seluruh jajaran peserta Konsultasi Teknis Pemasyarakatan Pelaksanaan Instrumen Deteksi Dini Gangguan Keamanan dan Ketertiban, Senin (21/06).

Setelah secara resmi dilakukan pembukaan Konsultasi Teknis oleh Kepala Kantor Wilayah, Tejo Harwanto, seluruh jajaran peserta kegiatan yang terdiri dari para Kepala Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan melakukan tes urin untuk mengetahui apakah jajaran Pemasyarakatan sebagai pembina WBP terindikasi penyalahgunaan narkotika dan obat-obat terlarang atau tidak. Pencegahan atau penanggulangan penyalahgunaan narkoba merupakan suatu upaya yang ditempuh dalam rangka penegakan baik terhadap pemakaian, produksi maupun peredaran gelap narkotika yang dapat dilakukan oleh setiap orang baik individu, masyarakat dan negara.

Monitoring segala peredaran barang yang keluar-masuk harus dilakukan dengan cermat agar dapat memudahkan pengawasan. Segala sikap dalam bertugas harus sesuai dengan prosedur demi kelancaran pemenuhan tugas dan fungsinya sebagai petugas pemasyarakatan. Oleh karena itu, salah satu bentuk pengawasan yang di lakukan yaitu pelaksanaan tes urin kepada petugas secara rutin wajib dilaksanakan sebagai sarana monitoring komitmen yang dimiliki para petugas.

Hal ini merupakan salah satu bentuk komitmen jajaran Divisi Pemasyarakatan terhadap pemberantasan dan pencegahan peredaran gelap narkotika yang terus ditunjukkan Kanwil Kemenkumham Kalsel dan jajarannya. Sebagai wujud nyata, seluruh peserta Konstek Pemasyarakatan yang telah melakukan tes urin dinyatakan bersih dari penggunaan narkotika. (Humas Kanwil Kalsel, teks dan foto : Yusika, ed : Eko)

WhatsApp Image 2021 06 22 at 07.40.24

WhatsApp Image 2021 06 22 at 07.40.24

WhatsApp Image 2021 06 22 at 07.40.24

WhatsApp Image 2021 06 22 at 07.40.24

 


Cetak   E-mail