Lakukan Pemaparan Tusi, Direktorat Jenderal HAM Sampaikan Apresiasi Kepada Kanwil Kemenkumham Kalsel

WhatsApp Image 2020 08 06 at 6.53.49 PM

Banjarmasin, Humas_Info – Setelah menghadiri kegiatan di Hotel Mercure dalam pembahasan Pelayanan Publik Berbasis HAM dan pendirian Pos Pelayanan Komunikasi Masyarakat (Yankomas), Direktorat Jenderal HAM menggelar Pemaparan dan penguatan tugas dan fungsi (Tusi) kepada jajaran Bidang HAM Divisi Pelayanan Hukum dan HAM Kanwil Kemenkumham Kalsel di Ruang Rapat Kepala Kantor Wilayah, Kamis (06/08).

Kegiatan penguatan Tusi spesifik dilakukan kepada Bidang HAM melalui diskusi diantara para pejabat struktural terkait.

Kasi Kerja sama, Ikhwan menyebutkan bahwa Kalsel lebih dahulu mendapatkan informasi, dan ini akan beririsan dengan pelaksanaan aksi HAM dan melibatkan Pos Yankomas. Nantinya, Yankomas juga diharapkan akan diterapkan kepada pemerintah daerah maupun perusahaan dan pelaku bisnis di daerah.

Kedepan, isu yang diangkat menjadi indikator yang akan dituangkan dalam aplikasi, dan aplikasi ini dalam proses finalisasi dan saat ini telah bekerja sama dengan Kemenkominfo untuk pengembangan aplikasi yang bersifat self assesment (penilaian mandiri), berupa penilaian internal terhadap perusahaan itu sendiri. Jadi perusahaan tersebut dengan sukarela dapat menyesuaikan kebijakan yang berkaitan dengan HAM. Jika belum ada kebijakan HAM, maka akan dilakukan pendekatan berupa pelatihan kepada perusahaan tersebut, dan ke depannya mereka dapat mengisi aplikasi ini.

“Nantinya ketika aplikasi sudah berjalan, dan ada kewajiban dari perusahaan untuk menyampaikan laporan terkait kebijakan internal HAM, ada dampak ke perusahaan dan ini akan dilakukan kerjasama dengan AHU. Karena ketika perusahaan akan melakukan permintaan izin kepada Ditjen AHU, maka izin tersebut akan ditolak apabila perusahaan tersebut tidak memenuhi kewajiban perusahaan dalam penyampaian laporan terkait kebijakan internal Hak Asasi Manusia.

Kasubdit KASDN, Sofia Alatas menyampaikan, ”Kami cukup salut terhadap Kalsel, karena aktif seluruhnya baik Kabupaten, Kota dan Provinsi mulai dari pelaporan data dukungnya baik, Kota dan Kabupatennya juga bagus, hampir seluruhnya pernah mendapatkan penghargaan Kota/Kabupaten berbasis HAM,” ungkapnya.

Di akhir kegiatan, Kasubdit KASDN, Sofia Alatas berharap “semoga ke depan dapat bekerja sama dan diharapkan lebih baik lagi, atas nama Pak Dirjen dan rombongan, kami mengucapkan terima kasih atas pelayanan yang luar biasa bagi kami, semoga bisa lebih sukses dan berhasil untuk ke depannya”. (Humas Kanwil Kalsel, teks/foto : Yusika/Pendi, ed : Eko)

WhatsApp Image 2020 08 06 at 6.53.49 PM

WhatsApp Image 2020 08 06 at 6.53.49 PM

WhatsApp Image 2020 08 06 at 6.53.49 PM

WhatsApp Image 2020 08 06 at 6.53.49 PM

WhatsApp Image 2020 08 06 at 6.53.49 PM

WhatsApp Image 2020 08 06 at 6.53.49 PM


Cetak   E-mail