"Integritas Kunci Kesuksesan" Arahan Sesditjen Pemasyakatan Kepada CPNS Kemenkumham Kalsel

Banjarbaru, humas info_Sebanyak 154 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kalimantan Selatan yang mengikuti Pelatihan Dasar (Latsar)  Golongan II dan III Gelombang IV.Senin (10/09) bertempat di Kampus II Ambulung Badan Pemgembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BPSDMD) Provinsi Kalsel kedatangan tamu istimewa yaitu Sekretaris Direktorat Jenderal (Sesdit) Pemasyakatan, Liberti Sitinjak dengan didampingi Kepala Kantor Wilayah, Ferdinand Siagian dan Kepala Divisi Pemasyarakatan, Asep Syarifudin serta Kepala Bagian Umum Rakhmat Renaldy, Kepala Bidang Bibimpastasnak Infokom, Kusbiyantoro dan Beberapa Kepala Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan.
 
Dalam Pengarahan Umumnya  Sesditjen Pemasyarakatan, Liberti Sitinjak berpesan kepada seluruh CPNS untuk mementingkan  keberhasilan institusi dengan tidak mengedapankan ego dan ketamakan diri sendiri.“Kesuksesan adalah harapan setiap orang. Tetapi hal yang terpenting adalah proses bagaimana untuk bisa menjadi sukses,” Katanya 
 
Ditambahkan lagi, "khusus bagi CPNS yang bekerja di Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan untuk tetap konsisten bekerja dengan tulus tanpa berpikir bagaimana caranya untuk  memiliki uang diluar yang sudah dibayarkan negara maupun jumlah uang yang akan di bawa pulang setelah bekerja, sangat penting bagi negara ini untuk memiliki sumber daya manusia yang berintegritas. Dengan integritas, negara ini akan berjaya."harapnya.
 
Sementara itu dalam agendanya selama 3 hari 9-11 September 2018 Sesditjen Pemasyakatan, Liberti Sitinjak akan melakukan monitoring UPT Pemasyarakatan di Kalsel dimulai dari Lapas Kelas III Banjarbaru, Pembangunan Lapas dan Bapas Batulicin,dan LPKA di Martapura (humas info)
IMG 20180910 WA0013IMG 20180910 WA0013IMG 20180910 WA0013

Cetak   E-mail