Jelang Ramadan, Tim Satops Patnal Kantor Wilayah Menggelar Apel Siaga Jaga Kamtib

1Tanah Laut, PAS_Info - Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Selatan menggelar Apel Siaga dan Razia bersama pada Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Pelaihari, Kamis malam, (07/03/2024).

2

Dalam rangka memastikan Keamanan dan Ketertiban (Kamtib) di dalam Rutan khususnya dalam menyambut bulan suci Ramadhan, Kantor Wilayah menggelar apel siaga yang melibatkan petugas gabungan Satops Patnal se-Banjar Raya, pihak Kepolisian, TNI dan BNNK Tanah Laut.

Kegiatan ini dilakukan dengan razia kamar hunian guna mendeteksi dini keberadaan barang terlarang dan gangguan Kamtib yang dapat mengganggu keamanan dan ketertiban khususnya selama ibadah Ramadhan nantinya.

Di hadapan petugas Satops Patnal gabungan dari Lapas Banjarmasin, Lapas Narkotika Karang Intan, Lapas Perempuan Martapura, LPKA Martapura, Lapas Banjarbaru, Bapas Banjarmasin dan Rupbasan Banjarmasin, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Said Mahdar dalam sambutanya saat menjadi Komandan Apel mewakili Kakanwil Kemenkunham Kalsel, Faisol Ali menyampaikan bahwa sebagai petugas pemasyarakatan hendaknya menjaga integritas dalam menjalankan tugas dan fungsi.

“Laksanakan kegiatan dengan mengedepankan etika kesopanan dalam menggeledah dan lakukan dengan profesional, agar kita dapat menjaga kondusifitas didalam Rutan. Kegiatan ini bukan hanya sekedar rutinitas, namun merupakan bentuk tanggung jawab bersama untuk menjaga keamanan dan ketertiban dalam lembaga pemasyarakatan,” ungkapnya.

“Implementasikan arahan Direktur Jenderal Pemasyaraktan yakni 3+1 Kunci Pemasyarakatan Maju, di antaranya deteksi dini, berantas narkoba dan sinergitas dengan aparat lainnya” tambah Kadivpas.

Selanjutnya petugas Satops Patnal bekerja sama dengan aparat lainnya melakukan pemeriksaan terhadap kamar hunian para warga binaan guna memastikan tidak ada narkoba, senjata tajam, atau barang-barang terlarang lainnya.

"Dengan menggelar apel siaga dan razia kamar hunian ini, kami berharap dapat mencegah masuknya barang-barang terlarang ke dalam rutan serta memastikan ketertiban di antara para warga binaan selama bulan Ramadhan," ungkap Ahmad Tohari selaku Kepala Bidang Keamanan Kantor Wilayah.

Ahmad Tohari yang ikut langsung dalam sidak kamar hunian juga berpesan agar dapat meningkatkan trolling di sekitar Rutan, peningkatan pengawasan terhadap kegiatan para warga binaan, serta peningkatan kewasapadaan petugas yang bertugas selama bulan Ramadhan.

"Kami telah mempersiapkan segala sesuatu dengan matang untuk menyambut bulan Ramadhan. Kami berharap dengan adanya pengamanan khusus ini, para warga binaan dapat menjalani ibadah dengan khusyuk dan nyaman nantinya," tambahnya.

Dari hasil penggeledahan, petugas tidak menemukan adanya handphone maupun obat-obatan terlarang dan narkoba, namun ada beberapa barang yang disita oleh petugas karena disinyalir bisa disalahgunakan dan berdampak pada gangguan kamtib.

Kegiatan yang juga disematkan dengan tes urin bagi warga binaan dan petugas secara acak ini, merupakan langkah preventif yang diambil oleh pihak Kantor Wilayah guna memastikan kelancaran dan ketertiban selama bulan Ramadhan.

Diharapkan pula pada satuan kerja Lapas dan Rutan lainnya agar meningkatkan kewasapadaan. Dengan adanya kerja sama antara pihak Rutan serta Lapas lainnya, dengan pihak kepolisian, TNI, BNN dan instansi aparat penegak hukum lainnya, dapat meningkatkan keamanan, ketertiban dan kenyamanan terlebih dalam menyambut datangnya bulan suci Ramadhan yang akan tiba beberapa hari mendatang. (Kontributor PAS: Ridho, ed: Eko/Arie)

99999991212


Cetak   E-mail