Apel Pagi, Junita Sitorus Apresiasi Kinerja Jajaran Kemenkumham Kalsel

apel pagi 1

Banjarmasin, Humas_Info – Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM (Kanwil Kemenkumham) Kalimantan Selatan kembali menggelar apel pagi, Senin (04/03). Apel Pagi dipimpin oleh Kepala Divisi Keimigrasian sekaligus Plt. Kepala Divisi Administrasi, Junita Sitorus, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Said Mahdra, Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan HAM, Ramlan Harun yang turut dihadiri Pejabat Administrator, Pejabat Pengawas, JFT, JFU, PPNPN dan Siswa/siswi magang.

Dalam amanatnya yang disampaikan pada apel pagi, Junita Sitorus sampaikan apresiasi terhadap jajaran Kemenkumham Kalsel atas kinerja optimal yang diberikan. “Kinerja Kemenkumham Kalimantan Selatan cukup optimal dalam pelaksanaan tugas dan fungsi, hal ini dibuktikan dengan kedisiplinannya untuk tetap melaksanakan apel pagi yang sudah menjadi rutinitas dan penyelesaian rencana aksi yang telah ditetapkan,” ujarnya.

Plt. Kadiv Administrasi berikan apresiasi pula atas pelaksanaan Pemilu tahun 2024 di lingkungan Kemenkumham Kalsel yang berjalan dengan baik dan lancar. “Netralitas ASN telah ditunjukkan oleh jajaran Kemenkumham Kalsel pada pelaksanaan pemilu 2024 tidak ada pegawai yang dijatuhi pelanggaran dan sanksi netralitas ASN,” ucap Junita. (Humas Kanwil Kalsel, Arie/Iwan)

 

apel pagi 2apel pagi 2apel pagi 2apel pagi 2apel pagi 2apel pagi 2apel pagi 2apel pagi 2apel pagi 2


Cetak   E-mail