Buka Konferensi Wilayah, Kepala Kanwil Kemenkumham Kalsel Dorong INI Kalimantan Selatan Terus ‘Rakat’ dan ‘Badingsanakan’

1

Banjarmasin, Humas_Info - Hari Rabu (28/02) bertempat di Ruang Kuini Balroom, Harper Hotel Banjarmasin dilaksanakan kegiatan Konferensi Wilayah Ikatan Notaris Indonesia Provinsi Kalimantan Selatan yang dihadiri oleh Kepala Kanwil Direktorat Jenderal Pajak Kalselteng, Syamsinar Perwakilan Kepala Badan Pertanahan Nasional Provinsi Kalsel, Ketua Ikatan Notaris Indonesia Pengurus Wilayah Kalimantan Selatan, Raden Sukoco, Kepala Bidang Hukum Polda Kalsel, Bahrudin Tampubolon, serta Perwakilan dari Pemprov Kalsel dan Pemkot Banjarmasin.

Kepala Kanwil Kemenkumham Kalsel, Faisol Ali yang membuka secara resmi kegiatan turut memberikan sambutan mengharapkan agar semua peserta dapat mengikuti kegiatan ini dengan penuh khidmat dan menekankan pentingnya upaya bersama untuk menciptakan perbaikan kinerja demi memberikan pelayanan yang lebih baik kepada masyarakat.

”Kami mendorong seluruh keluarga besar Ikatan Notaris Indonesia terus ‘rakat’ dan ‘badingsanakan’, demi mewujudkan perlindungan hukum, kepastian hukum dan pelayana.n hukum kepada masyarakat,” sebut Faisol Ali

Faisol Ali turut berharap agar musyawarah dan diskusi bisa menghasilkan keputusan yang baik untuk organisasi Ikatan Notaris Indonesia.

"Kami berharap kegiatan ini akan menghasilkan keputusan yang baik bagi organisasi Ikatan Notaris Indonesia, membangun kolaborasi demi mewujudkan perlindungan hukum, kepastian hukum, dan pelayanan hukum yang terbaik untuk masyarakat," ujarnya.

Konferensi Wilayah ini memiliki tema "Maharagu Karakatan, Badingsanakan Barataan," dengan diisi sesi Upgrading dengan narasumber dari Kanwil DJP Kalsel-teng. Materi yang dibahas adalah "Penggunaan Norma Perhitungan bagi Notaris untuk Pengenaan Pajak," yang diharapkan akan memberikan pemahaman yang lebih mendalam kepada para peserta mengenai kewajiban pajak dalam praktek notaris.

Konferensi Wilayah ini diharapkan akan menjadi momentum penting dalam merumuskan langkah-langkah strategis untuk kemajuan profesi notaris dan pelayanan hukum di Kalimantan Selatan dengan semangat untuk 'rakat' dan 'badingsanakan' akan terus menjadi pendorong bagi seluruh keluarga besar Ikatan Notaris Indonesia dalam menghadapi tantangan masa depan. (Humas Kanwil Kalsel teks dan foto : ADC ed : Eko/Mahdian)

2222


Cetak   E-mail