Gelar Rapat Pleno, Rakor Pimti Rampungkan 52 Rencana Aksi Kemenkumham RI

13 PLNOO 8

Jakarta, Humas_Info - Rapat Koordinasi (Rakor) Pengendalian Capaian Kinerja dan Refleksi Akhir Tahun 2023 serta Penyusunan Target Kinerja 2024 Kemenkumham terus bergulir. Usai dilaksanakan diskusi penyusunan Rencana Aksi Kemenkumham RI Tahun 2023 yang terbagi menjadi 4 kelompok kerja selama dia hari terakhir, hari ini Rabu (13/12/23) digelar rapat pleno yang merampungkan hasil pembahasan para Pimti Unit Pusat dan Wilayah.

Kegiatan diawali dengan pemaparan hasil diskusi dan penyusunan rencana aksi dari Divisi Pemasyarakatan dan dilanjutkan dengan Divisi Keimigrasian, Divisi Pelayanan Hukum dan HAM serta Divisi Administrasi.

Ida Asep Somara, selaku Kepala Biro Perencanaan Kemenkumham RI menyimpulkan hasil diskusi yang telah menghasilkan 52 rencana aksi dari 4 Divisi tersebut.

"Tentu nantinya dari 52 rencana aksi yang telah disusun kita akan direviu mana yang nanti akan menjadi prioritas kebutuhan," ucapnya.

Ida Asep Somara juga mengharapkan rencana aksi ini mampu menjawab berbagai kendala yang selama ini ditemukan di lapangan.

"Rencana aksi ini menjadi masukan untuk semakin mengoptimalkan sektor pelayanan publik maupun pelaksanaan tugas dan fungsi keseharian di lingkungan Kemenkumham," pungkasnya.

Selaku Ketua Steering Committee, Kepala Badan Startegi Kebijakan (BSK) Hukum dan HAM, Y. Ambeg Paramarta menyampaikan apresiasi atas waktu dan tenaga yang telah diluangkan para Pimti selama dua hari ini.

"Tentu esensi dari penyusunan rencana aksi ini secara umum adalah untuk mewujudkan reformasi birokrasi di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM," ucap Ambeg.

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Kalsel, Faisol Ali beserta Kepala Divisi Pelayanan Hukum dan Hak sekaligus Plt. Kepala Divisi Administrasi, Ramlan Harun, Kepala Divisi Pemasyarakatan, Said Mahdar dan Kepala Divisi Keimigrasian, Junita Sitorus.

Secara terpisah Faisol Ali selaku Kakanwil Kemenkumham Kalsel optimis atas rencana aksi yang telah digodok dapat menjadi acuan guna semakin mengoptimalkan kinerja Insan Pengayoman yang Semakin PASTI dan Berakhlak. (Humas Kanwil Kemenkumham Kalsel, Teks: Joel, Foto: The Brothers Of Humas, Ed: Eko)

13 PLNOO 813 PLNOO 813 PLNOO 813 PLNOO 813 PLNOO 813 PLNOO 813 PLNOO 8


Cetak   E-mail