Karutan Pelaihari,Budi Suharto memberikan Kuliah Umum Di Politeknik Tanah Laut.

Pelaihari,INFO_PAS - Karutan Pelaihari,Budi Suharto memberikan kuliah umum di Politeknik Tanah Laut dengan tema " Sosialisasi Rutan Pelaihari dan hubungan kerja sama dengan Politeknik Tanah Laut serta penanggulangan Narkoba,Jum'at (16/11/2018).

Kampus atau sekolah harusnya merupakan tempat yang bersih dan bebas dari penyalahgunaan maupun peredaran gelap narkoba. Namun, beberapa waktu yang lalu ditemukannya narkoba di beberapa kampus di Indonesia yang jumlahnya terbilang besar. Ironis memang, tempat yang seharusnya menjadi tempat untuk menuntut ilmu berubah fungsi menjadi sebuah pasar gelap peredaran narkoba.

Budi Suharto menjelaskan tujuan dari kuliah umum ini yaitu memberikan pengetahuan dan penguatan kepada masyarakat khususnya generasi muda. Hal ini dibutuhkan untuk meningkatkan pengetahuan akan akan bahaya narkoba, serta memperkuat daya tangkal masyarakat,terutama dilingkungan kampus.

Peredaran narkotika di lingkungan pendidikan atau kampus memang layaknya sebuah gunung es. Masih banyak kasus di luar sana yang serupa atau bahkan lebih memprihatinkan, hanya saja tidak terespos oleh dunia luar. Sudah menjadi rahasia umum dikalangan mahasiswa jika ada beberapa teman mereka yang menjadi pengguna.Diharapkan dengan adanya Sosialisasi Rutan Pelaihari dan hubungan kerja sama dengan Politeknik Tanah Laut dalam penanggulangan Narkoba,bisa mencegah dini penggunaan narkoba dilingkungan Kampus.
 
Kontributor : Dewa Bhagaskarra
 
KULIAH UMUM KARUTAN D POLTEK 16 NOPEMBER 2018 4
 
KULIAH UMUM KARUTAN D POLTEK 16 NOPEMBER 2018 3
 
KULIAH UMUM KARUTAN D POLTEK 16 NOPEMBER 2018 2
 
KULIAH UMUM KARUTAN D POLTEK 16 NOPEMBER 2018 1
 
KULIAH UMUM KARUTAN D POLTEK 16 NOPEMBER 2018 5

Cetak   E-mail