Pimpin Kegiatan Evaluasi Penilaian DUPAK JFT Keimigrasian, Kadivim : Jadilah JFT yang Profesional dan Akuntabel Guna Membangun Citra Positif Kemenkumham

WhatsApp Image 2021 09 07 at 14.25.02 1
Banjarbaru, Humas_Info – Selepas melakukan kunjungan ke Sekda terkait pembahasan teknis mengenai Keimigrasian, Kepala Divisi Keimigrasian, Teodorus Simarmata bertindak sebagai pemimpin rapat Kegiatan Evaluasi Penilaian DUPAK JFT Keimigrasian Triwulan I dan Triwulan II di Lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Selatan.

JFT Analis Keimigrasian Muda, Reni Kusreni yang merupakan salah satu tim penilai JFT mengatakan bahwa sesuai surat yang telah diberikan, periode Triwulan III akan dilaksanakan pada minggu depan, untuk Agustus di minggu berikutnya, dengan asumsi awal di Oktober nanti akan menilai periode September dan akan dilakukan evaluasi sehingga tidak ada penumpukan berkas dan pekerjaan sehingga lebih akuntabel.

Yang perlu diperhatikan pentingnya peran pegawai dan nantinya saat akan menentukan SKP 2020 lakukan pengecekan kembali terkait penilaian di 2020. Apakah DUPAKnya telah tercapai atau tidak dan ini dapat menjadi instrospeksi diri untuk membuat estimasi yang tepat.

Kepala Divisi Keimigrasian meminta para pejabat fungsional menjadi pribadi yang profesional. “Untuk masa sekarang dapat merubah kondisi yang akan datang dan lakukan persiapan dengan kegiatan fugsional yang profesional. Sebagai kapasitas pimpinan wilayah, kami akan memfasilitasi untuk membuat kegiatan pendukung. Carilah kegiatan yang dapat menambah penilaian, sehingga JFT yang ada di Banjarmasin nantinya akan memiliki kapabilitas yang sama dengan JFT yang ada di Jakarta atau bahkan bisa lebih.” ungkapnya

"Tim penilai JFT Keimigrasian yang berjumlah 7 orang dari Kantor Wilayah telah melakukan penilaian dan saat ini dilakukan pembahsan terkait penilaian Triwulan I dan Triwulan II di tahun 2021. Kami para penilai berdiskusi terkait hal-hal yang dapat mendukung kemampuan para JFT di tingkat lokal, global, nasional," tambahnya.

Salah satu yang penting bagi kami adalah melakukan pembinaan terhadap JFT. Yang mana berbagai hasil pekerjaan Bapak/Ibu dapat disampaikan apabila ada kendala dan hambatan yang dihadapi kepada Kakanim sebagai pimpinan satuan kerja. Salah satu JFT Analis Keimigrasian menyampaikan bahwa di pandemi ini tingkat pemohon sangat berkurang jika dibandingkan sebelumnya, dan para JFT harus mencari alternatif lain untuk dapat meningkatkan angka kredit mereka. Salah satunya menyampaikan agar Kanwil dapat memfasilitasi agar adanya tulisan di buletin Kanwil Kemenkumham Kalsel.

Kanwil dapat memberikan ruang bagi para JFT Keimigrasian Kanim Kelas I TPI Banjarmasin untuk mendukung kapasitasnya sebagai JFT Keimigrasian memperkenalkan imigrasi karena jika melayangkan penulisan ke media massa, mereka akan mengeluarkan beberapa alasan klasik di mana memiliki tematik dan segmentasi sendiri di publik dan imigrasi dinilai tidak terlalu menarik bagi media. Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Banjarmasin, Sahat Pasaribu berpendapat bahwa saat ini masih belum ada kendala yang dikomunikasikan terkait permasalahan pencapaian kredit poin JFT. Kanim Banjarmasin saat ini telah membentuk grup komunikasi untuk diskusi bagi JFT sebagai media informasi dan sebagai penghubung untuk hal terkait WBK dan WBBM.

Sebagai Tim Penilai, Reni Kusreni menyampaikan beberapa hal yang menjadi catatan tim evaluasi penilai, antara lain 1. Masih ada JFT yang masih mengerjakan butir kegiatan yang sama dengan periode yang sama; 2. Masih ada JFT yang tidak melengkapi laporan dengan data dukung; 3. Adanya data dukung yang kurang lengkap; 4. Masih ada JFT yang laporannya tidak sesuai dengan Permenkumham Nomor 19 Tahun 2016 tentang Petunjuk Teknis JFT Keimigrasian dan Angka Kreditnya dan Keuputusan Jenderal Imigrasi Tentang Standar Kualitas Hasil Kerja JFT Keimigrasian.

JFU Divisi Keimigrasian, Eka Shanty Maulina memberikan penyampaian terkait citra positif. “Bagaimana kita dapat menyuarakan rasa memiliki atau sense of belonging kepada tempat dimana kita bekerja, hal ini dapat dilakukan guna menampilkan kepada media sebagai citra positif Kemenkumham," tukasnya.

"Berikan dukungan kepada Pimpinan dan citra positif bagi Kemenkumham. Tujuan citra positif Kanim Banjarmasin adalah memiliki kemampuan dan profesionalitas sebagai JFT. Pergunakan kesempatan ini, terlebih guna kontestasi WBK, manfaatkan peranan JFT agar turut berperan aktif dalam mewujudkan WBK/WBBM di Kanim Kelas I TPI Banjarmasin,” tambah Teo menguatkan.

Kegiatan yang bertempat di Kantor Imigrasi Kelas I TPI Banjarmasin, Senin (6/9) ini dihadiri oleh Kepala Divisi Keimigrasian, Teodorus Simarmata, Kepala Kantor Imigrasi Kelas I TPI Banjarmasin, Sahat Pasaribu, serta para JFT/JFU Divisi Keimigrasian Kalsel dan Kanim Banjarmasin. (Humas Kanwil Kalsel – teks, foto : Yusika, ed : Eko)

WhatsApp Image 2021 09 07 at 14.25.02 1

WhatsApp Image 2021 09 07 at 14.25.02 2

WhatsApp Image 2021 09 07 at 14.25.02 4

WhatsApp Image 2021 09 07 at 14.25.02 1

WhatsApp Image 2021 09 07 at 14.25.02 1

WhatsApp Image 2021 09 07 at 14.25.02 1


Cetak   E-mail