Tim Divisi Keimigrasian Kanwil Kalsel Gelar Pembinaan, Pengendalian, Pemantauan dan Evaluasi UPT Keimigrasian di TPI Bandara Internasional Syamsuddin Noor

WhatsApp Image 2021 06 16 at 14.12.06

Banjarbaru, Humas_Info - Dalam rangka Pembinaan, Pengendalian, Pemantauan dan Evaluasi UPT Keimigrasian, Divisi Keimigrasian Kanwil Kalsel melakukan kunjungan ke Tempat Pemeriksaan Imigrasi (TPI) Bandar Udara Internasional Syamsuddin Noor Banjarmasin di Banjarbaru pada Rabu (16/6). Kegiatan ini dilakukan sebagai salah satu persiapan menjelang pembukaan penerbangan internasional di Provinsi Kalimantan Selatan, khususnya Banjarmasin.

Kunjungan tim Divisi Keimigrasian dipimpin oleh Kepala Bidang Perizinan dan Informasi Keimigrasian, M. Syafwan Zuraidi didampingi oleh Kepala Subbidang Perizinan Keimigrasian dan JFU Perizinan Keimigrasian, Indra Sakti Suhermansyah, serta JFU Perizinan Keimigrasian dilakukan guna melakukan monitoring ke TPI Bandar Udara Syamsuddin Noor Banjarmasin.

Di bandara tersebut, Tim melihat kelengkapan sarana dan prasarana Kantor TPI Bandar Udara Syamsuddin Noor Banjarmasin yang meliputi : komputer kedatangan, tempat tunggu penumpang Internasional dan juga kesiapan server. Tim didampingi oleh pihak dari Angkasa Pura sebagai pengelola bandara dan juga Kantor Imigrasi Kelas I TPI Banjarmasin sebagai petugas pelaksana pendaratan di TPI Bandar Udara Syamsuddin Noor. (Kontributor : Divisi Keimigrasian/Reni, ed : Yusika/ES)

WhatsApp Image 2021 06 16 at 14.12.06

WhatsApp Image 2021 06 16 at 14.12.06

WhatsApp Image 2021 06 16 at 14.12.06

WhatsApp Image 2021 06 16 at 14.12.06

WhatsApp Image 2021 06 16 at 14.12.06

WhatsApp Image 2021 06 16 at 14.12.06

Cetak