Divisi Pelayanan Hukum Gelar Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Notaris, Notaris Pengganti, dan PPNS Kalimantan Selatan

 notulen1

Banjarmasin, Humas_Info.(09/04) Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalsel, Ferdinand Siagian mengambil sumpah dan melantik Notaris, Notaris Pengganti, dan PPNS Provinsi Kalimantan Selatan yang bertempat di Gedung Serbaguna Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Selatan. Dihadiri oleh Para Pejabat Tinggi Pratama dan Para Undangan.

Pengambilan dan pembacaan sumpah ini dipimpin oleh Kakanwil Kalsel, Ferdinand Siagian, didampingi para saksi, Erick Yulianto dan M. Yazid B. Dalam acara ini, Kakanwil mengambil sumpah dan melantik 1 (satu) orang notaris, 1 (satu) orang Notaris pengganti, dan 8 (delapan) orang PPNS.
Dalam sambutannya, Ferdinand menyampaikan bahwa “Notaris dan notaris pengganti harus bekerja sebaik-baiknya, karena notaris adalah satu-satunya pejabat umum yang menandatangani dan membuat data otentik di Kementerian hukum dan HAM. Bekerjalah dengan baik, ikuti peraturan, jangan angkuh dan sombong. Tetap semangat dan profesional dalam bekerja. Jangan karena Anda memiliki jabatan sebagai pejabat pemeriksa, jadi bertindak seenaknya, semau dirinya sendiri. Semua ada regulasinya, ada aturan, serta SOP-nya. Lakukan secara profesional, itulah yang dilimpahkan oleh pemerintah RI kepada Anda”, pesannya.

Kemudian untuk Penyidik PNS sesuai dengan KUHAP pasal 6 ayat 1a dan 1b serta pasal 7, bahwa Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) yang ditunjuk dimungkinkan untuk melakukan BAP dan penggeledahan, semua hak ada di Bapak (PPNS) dan tetap juga melakukan Korwas (Koordinasi Pengawasan) dengan pihak kepolisian. Selamat bekerja, jangan lagi ada kesalahan dalam penyidikan, bekerja dengan hati-hati dan seksama jangan sampai terjadi hal yang demikian. Mari bekerja dengan baik, PPNS diminta bekerja secara profesional jangan bertindak di luar wewenangnya," tutupnya.

Berikut daftar nama notaris, notaris pengganti, dan PPNS yang dilantik :
1. Hj. Uswatun Hasanah, S.H., M.Kn (Notaris)
2. Nurayu Anita Yasmin, S.H. (Notaris Pengganti)
3. Riyantoni, S.E. (PPNS)
4. H. Syaiful Hadi, S.AP (PPNS)
5. Syahbuddin Lubis S.H. (PPNS)
6. Ngadiyono S.H. (PPNS)
7. Imam Suprasetyo S.Sos M.M. (PPNS)
8. Ahmad Sanusi S.E., M.M. (PPNS)
9. Nurdin Silitonga, S.E. (PPNS)
10. Riyantoni, S.E. (PPNS)

notulen1

notulen1

notulen1

notulen1

notulen1

 

Cetak