UPACARA HARKITNAS, KARUTAN TANJUNG HARAPKAN BEKERJA JANGAN TERPAKU PADA RUTINITAS.

Tanjung Tabalong. Dengan seragam Korpri Petugas Rutan Tanjung melaksanakan Hari Kebangkitan Nasional yang ke 110. Disamping itu juga mengukuhkan secara simbolis Bhakti Kepada Negeri Merah Putih Narapidana dan menyematkan pita kepada warga binaan. Senin 21/05/2018.

Dalam amanat Menteri Kominfo yang dibacakan oleh Kepala Rutan Tanjung Rommy waskita Pambudi bahwa pemerintah akan meningkatkan pembangunan sumber daya manusia (SDM) pada tahun 2019, melanjutkan percepatan pembangunan infrastruktur yang menjadi fokus pada tahun – tahun sebelumnya. Melalui pembangunan manusia yang terampil dan terdidik, pemerintah inginmeningkatkan daya saing ekonomi dan secara simultan meningkatkan kapasitas sumber daya manusia. Artinya bahwa dimasa sekarang ini kita dituntut untuk selalu mengembangkan mindset dalam bekerja, jangan hanya terpaku pada kerja rutinitas belaka. Cari inovasi dan kembangkan ide – ide yang briliant sehingga pekerjaan yang kita kerjakan menjadi lebih efektif dan efesien. kalau kita tidak siap maka jangan salahkan apabila nanti kita ketinggalan dan bahkan termakan oleh jaman. Apalagi dijaman modern seperti sekarang ini IT (informasi Teknologi) sudah menjadi suatu keharusan yang mau tidak mau dan suka tidak suka kita harus bisa mempergunakannya dalam bekerja sehari – hari. selain itu kita harus mempererat tali persaudaraan, jangan mau dihancurkan oleh isu - isu yang dapat memecah belah persatuan tambah Rommy.

Pada kesempatan tersebut juga dilakukan acara pengukuhan dan penyematan pita dalam rangka Bhakti Kepada Negeri Merah Putih Narapidana. Dimana pada sehari sebelumnya telah dilakukan kegiatan pembersihan dan pengecatan gedung kantor Rutan Tanjung. Ini merupakan proses pembinaan bagi warga binaan, sehingga para warga binaan yang lain dapat meniru untuk memberikan yang terbaik bagi negeri. Cintai negeri ini dengan tidak melakukan tindak pidana lagi. Jadilah manusia yang produktif dan bermanfaat bagi masyarakat yang lainnya. Pungkasnya.

merahputih wbp 9merahputih wbp 9merahputih wbp 9merahputih wbp 9merahputih wbp 3


Cetak   E-mail