PROGRAM PEMBINAAN BERKEBUN DI RUTAN PELAIHARI

bun4
 
Pelaihari,INFO_PAS. Luasnya lahan yang dimiliki Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Pelaihari (13/04) kembali di jadikan pembinaan berkebun bagi narapidana. Melalui Program pembinaan bidang perkebunan kepada para warga binaan pemasyarakatan, Rutan Pelaihari melakukan pembinaan bidang perkebunan melalui budi daya sayuran seperti kangkung cabut,lombok,sawi dan juga jagung manis hibrida.
Kegiatan ini diharapkan mampu dan terus ditingkatkan untuk mendukung program pembinaan Bagi WBP terutama kepada Narapidana. Meski dalam keterbatasan diharapkan melalui program  berkebun Warga binaan dapat mengembangkan pengetahuan, lebih produktif dan memiliki jiwa kemandirian setelah keluar dari Rutan.
Kepala Rutan,H.Muhammad Kamal mengungkapkan pihaknya telah mengolah kembali lahan yang berada di belakang tembok seluas kurang lebih 1,1/2. hektar, “ Lahan yang sudah di olah , kini telah dikembangkan beraneka tanaman sayuran. Dilakukannya budidaya sayuran dan jagung karena selain tanah yang subur, Iklim di Pelaihari juga sangat mendukung untuk melakukan budidaya sayuran yang saat ini sudah berumur sekitar dua bulan,” ujar H.Muhammad Kamal .
" Kegiatan ini merupakan tindak lanjut koordinasi dengan Dinas Pertanian Tanaman Pangan dan Hortikultura Kabupaten Tanah Laut yang selalu memberi dukungan dan partisipasi seperti pemberian bibit tanaman dan juga meminjamkan Traktor untuk mengolah lahan yang ada," tambah H.Muhammad Kamal.
Kontributor : Dewa Bhagaskarra
 
 
bun2
 
bun3

Cetak   E-mail